IDE TEKNOLOGI


Dari beberapa informasi dan data yang diperoleh dari Desa Talagasari Kec. Saketi yang kemudian kami sajikan dalam blog ini juga beberapa permasalahan yang harus ditangani bersama untuk membangun tingkat kesejahteraan desa terutama sisi perekonomian. Pada saat kami melakukan survey ke desa Talagasari , kami melihat banyak sekali yang harus dikembangkan kembali agar menjadi sebuah desa yang makmur dan mumpuni disetiap bidang sektor yang telah dijalankan. Misalnya akses jalan yang nyaman dan aman dengan melakukan sebuah kerja bakti untuk membenahi akses jalan ke perkampungan dan penerangan jalan agar akses perekonomian menjadi mudah, pengelolaan lahan sawah/ladang/kebun yang profesional dengan sebuah teknologi yang sesuai dengan keperluannya, manajemen dalam melakukan sebuah usaha baik dalam skala besar ataupun kecil, menciptakan sebuah lapangan pekerjaan dibidang industri rumahan dengan pemanfaatan SDA (melinjo dibuat emping) memberikan peluang usaha seperti usaha perekonomian kreatif (pembuatan kripik daun melinjo), akses internet disetiap perkampungan, banyaknya hasil bumi yang tidak dimanfaatkan secara optimal (pohon kelapa) sehingga hanya menjadi bahan mentah yang sia-sia. Maka dari itu diperlukan adanya pemanfaatan sumber daya alam yang bisa menjadi sumber peningkatan daya perekonomian di desa Talagasari. 


(foto pohon kelapa dan melinjo yang melimpah)
 


Pohon Melinjo

Pohon Kelapa
                                                                                                       
                                                                                                          (KKM 18 MANDIRI UNTIRTA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar